Tulisan berikut saya kutip dari renungan harian LUMEN2000 hari kami 18 Februari 2010, yang bisa diakses lewat websitenya http://lumen2000.org/ . Lumen memberikan renungan harian Katolik gratis yang dikirim ke e-mail setiap harinya. Berikut kisahnya :
Pak Amat sakit kepala, maka ia pun berobat kepada seorang dokter yang terkenal. Setelah satu minggu, sakit kepalanya belum juga mereda. Isterinya bertanya kepadanya :
"Pak, apakah obat dari dokter sudah dimakan secara teratur?"
Pak Amat menjawab : "Belum, belum ada obat yang saya makan".
"Mengapa?" tanya isterinya.
Pak Amat menjawab : "Saya tidak yakin apakah obat itu manjur. Dokternya masih muda, masih seperti anak ingusan".
Betapapun hebatnya sang dokter, kesembuhan tidak akan terjadi apabila si pasien tidak percaya kepada sang dokter.
Setujukah anda dengan kisah di atas?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar